KangSoem.blogspot

TERIAKAN DI BELANTARA HAMPA

TRANSLATOR
English French German Spain Italian

Dutch Russian Portuguese Japanese Korean

Arabic Chinese Simplified
LABEL
> Technorati Profile
> SOSIAL
> HUMAS
> PENYEJUK IMAN
> PENGETAHUAN
BLOGROLL
TIP'S BLOGGER



VIDEO PILIHAN
PENDIDIKAN GRATIS GERINDRA
TRAGEDI QUEN DAY BELANDA
HEBATNYA PONARI
LINK KANGSOEM
- ABANG ANDI
- FREEWEB MASUKISWAY
- BELGEDES
Name :
Web URL :
Message :
:) :( :D :p :(( :)) :x
Subscribe in NewsGator Online


Powered by  MyPagerank.Net
PREDIKSI PEMILU 2009
10 Maret 2009


Pemilu sesaat lagi akan digelar sebagai ajang pesta demokrasi.
Pernak pernik atribut, baik slogan partai maupun calon legislatif yang gencar memenuhi seluruh ruang kosong dipingiran jalan, bahkan tempat2 yang sebenarnya tidak layak untuk dipasang atribut dipaksa untuk ikut berpartisipasi.

Lihat saja, fasilitas umum yang seharusnya tidak layak dipasang atribut, dengan dipaksa sedemikian rupa dipasang bendera partai yang malah mengganggu estetika.

Tetapi dilain pihak, masyarakat atau kelompok pengusaha dengan antusias menghadapi ajang ini dengan gembira karena dapat menaikkan omzet dalam pembuatan spanduk, baliho hingga ongkos pemasangannya.

SALDO PARTAI
Pemberitaan tentang persyaratan seluruh parpol untuk menyampaikan saldonya kepada Paswanlu ikut pula mewarnai informasi menjelang pemilihan legislatif yang akan diselenggarakan pada tanggal 09 april 2009.

Syarat bagi seluruh partai untuk menyampaikan saldo dananya dalam rangka pemilu ini, berbuntut sanksi tidak dapat mengikuti proses pemilu apabila batas waktu penyerahan melewati sesuai yang telah ditentukan.

Saldo partai seperti yang dirilis dari Kompas.com, menyatakan bahwa partai gerindra memiliki dana terbesar dibanding partai-partai besar lainnya.
Menurut Ray Rangkuti, Direktur Lingkar Madani untuk Indonesia, pasca putusan MK itu pada praktiknya justru calon legislatif (caleg) lah yang sekarang berperan besar mengeluarkan dana untuk berkampanye.
Ray menyarankan, di masa mendatang aturan soal kewajiban melaporkan dana kampanye parpol harusnya bisa lebih diperinci. Termasuk dengan memasukkan laporan penggunaan dana kampanye seluruh caleg di satu parpol. Dengan begitu kejujuran setiap caleg, baik soal besaran, sumber, sekaligus "kehalalan" dana kampanye mereka bisa terawasi dengan baik dan diketahui.
"Sekarang yang berkampanye kan individu (caleg), lha laporan tentang dana kampanye mereka itu kan tidak masuk ke dalam laporan parpol yang diserahkan. Kalau ada parpol yang sekarang membuat laporan, termasuk soal dana kampanye dari seluruh calegnya, wah pasti itu parpol yang luar biasa hebat dan jujur," ujar Ray.
Dengan kondisi seperti itu Ray menambahkan, akan sangat sulit untuk memastikan "kehalalan" serta kejelasan asal usul dana kampanye yang digunakan, baik oleh parpol maupun para caleg. Walau memang ada kesan diperketat, aturan terkait hal itu masih sebatas formalitas.
"Jadi aturan yang ada sekarang ini masih sekadar formalitas. Sebatas setiap parpol melaporkan rekening dana kampanye masing-masing. Soal apakah besaran dana yang dilaporkan itu masuk akal, tidak jadi soal. Dengan begitu, sulit diharapkan akan ada kejujuran di sana," ujar Ray.
Daftar saldo partai adalah sebagai berikut :
Partai Hanura Rp 5 Miliar
Partai Karya Peduli Bangsa Rp 102 juta
Partai Pengusaha dan Pekerja Indonesia Rp 16 juta
PPRN Rp 77,5 juta
Gerindra Rp 15 Miliar
Barnas Rp 1 miliar
PKPI Rp 1,5 juta
PKS Rp 5,2 miliar
PAN Rp 734 juta
Partai Perjuangan Indonesia Baru Rp 226 jut
Partai Kedaulatan Rp 2,5 juta
PPD Rp 50 juta
PKB Rp 1,5 miliar
Partai Pemuda Indonesia Rp 19 juta
PNI Marhains Rp 670 ribu
PDP Rp 1,8 juta
Partai Karya Perjuangan Rp 1 juta
Partai Matahari Bangsa Rp 50 juta.
PPDI Rp 20 juta
PDK 4,1 juta.
Partai Republik Nusantara Rp 1,9 juta

MENCURI START
Adalah partai Gerindra yang dipimpin oleh mantan jendral Prabowo S.
Dengan pengetahuan dalam strategi, Prabowo telah mencuri start kampanye melaui HKTI yang dipimpinnya.
Tak hanya itu, slogan yang digusungnyapun memiliki arti yang cukup mengena dengan kondisi ekonomi sosial rakyat indonesia saat ini.

Jangan menganggap remeh, pergerakan gerindra dengan memborbardir isu-isu sensitif. Dan secara konsisten konsep itu secara terus menerus dilakukan baik melalui media cetak dan elektronk.
Hal ini seperti langkah yang telah diambil oleh Barack Obama, dalam kampanyenya.
Bahkan dalam iklan TV-nya, Gerindra mengangkat Obama sebagai salah satu iconnya.

Menyadari bahwa gerakan ini mulai mengkhawatirkan partai lain, partai-partai besar mulai ikut ngriung numpang tenar dengan isu yang sama. Ambil contoh; PDIP yang mengangkat tema sembako murah. Golkar dengan tag lebih cepat lebih baik (maksudnya opo?) dan Demokrat yang tetap konsisten mengangkat isu pemberantasan korupsi.

PARTAI GERINDRA AKAN MASUK 3 BESAR
Strategi Gerindra dengan melakukan kampanye terselubung melalui HKTI, dinilai cukup tepat dalam mendobrak kungkungan dari partai-partai besar yang saat ini ada.
Saat partai berkuasa di pemerintahan, Partai Demokrat sibuk dengan aturan protokoler Presiden, PDIP cukup pandai mengomentari kelemahan pemerintah saat ini (dulu saat berkuasa lebih buruk dibanding sekarang), PKS lebih memilih berdakwah kepada kalangannya sendiri dan Golkar kesulitan mencari anak muda yang dapat mewakili kaum sepuh, Gerindra telah berhasil membobol image sebagai sebuah partai anak bawang.

Dana yang dipersiapkannya-pun telah cukup mumpuni, sebuah keberanian tersendiri Gerindra menyatakan jumlah pundi-pundinya.
Hal ini membuktikan bahwa Gerindra telah siap melangkah menuju hutan politik yang cukup lebat.
Sangat dipastikan, Gerindra akan menggusur partai-partai gurem dengan duduk dalam 3 besar partai yang patut diperhitungkan, serta menggusur pula partai besar yang pernah menyakiti rakyat .

Partai Demokrat-pun juga akan tetap eksis melangkah menuju 3 besar partai terbesar di Indonesia. Dan selebihnya ......... coba tebak sendiri.

Label:

posted by kang soem @ 00.03  
0 Comments:
Posting Komentar
<< Home
 
KANGSOEM

ARTIKEL
SIMPANAN
Powered by

BLOGGER


© 2008 KangSoem.blogspot Blogspot Template by Isnaini Dot Com